Unikama – Menjalin kerjasama antar Perguruan Tinggi terus gencar dilakukan oleh Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) untuk menyongsong kampus merdeka. Kali ini Unikama menjalin kerjasama dengan STKIP PGRI Sidoarjo dan telah menandatangani MoU (Memorandum of Understanding) sekaligus mendiskusikan untuk menindaklanjuti MoA (Memorandum of Agreement), Rabu (29/07/2020). Kegiatan sendiri dilakukan secara virtual menggunakan aplikasi Zoom, mengingat saat ini masih dalam era pandemi Covid-19 dan harus mematuhi protokol kesehatan yang dicanangkan oleh Pemerintah.
Dr. Tri Achmad Budi Susilo, S.S.i., M.Pd selaku Ketua STKIP PGRI Sidoarjo menuturkan bahwa kolaborasi atau kerjasama semacam ini memang perlu dilakukan apalagi dengan Unikama yang menjadi salah satu keluarga besar PGRI.
“Jika melakukan kerjasama dengan Perguruan Tinggi yang sama-sama di bawah naungan PGRI, kita bisa survive bersama untuk memajukan dan memperkuat Perguruan Tinggi. Di samping itu, kami sangat bangga bisa bekerjasama dengan Unikama yang sudah memiliki branding yang cukup kuat khususnya di Jawa Timur ini. Untuk saat ini kami sangat ingin menjalin kerjasama dengan Program Pascasarjana Unikama Program Studi (Prodi) Manajemen dan Ilmu Pengetahuan Sosial,” tuturnya disela sambutan.
Sementara itu, Rektor Unikama Dr. Pieter Sahertian, M.Si sangat mengapresiasi dengan kerjasama yang dilakukan oleh Unikama dan STKIP PGRI Sidoarjo. Dalam rangka pengimplementasian kampus merdeka, Perguruan Tinggi memang harus gencar untuk menjalin kerjasama.
“Unikama sudah bekerjasama dengan banyak sekali Perguruan Tinggi di Kota Malang dan juga Surabaya baik Swasta maupun Negeri. Pada kesempatan kali ini saya sangat senang bisa bekerjasama dengan STKIP PGRI Sidoarjo yang sama-sama dibawah naungan PGRI. Dengan adanya kerjasama ini, Unikama dan STKIP PGRI Sidoarjo bisa saling bertukar pelajar karena adanya mata kuliah yang sama dan bisa saling memahami,” ungkapnya.
MoU dan MoA yang dilakukan Unikama dan STKIP PGRI Sidoarjo kali ini tidak hanya tentang pertukaran pelajar di Program Pascasarjana, tetapi juga kerjasama antar Dosen baik dari Unikama maupun STKIP PGRI Sidoarjo dengan saling berkolaborasi di bidang research.
“Banyak sekali yang bisa dilakukan dengan adanya kerjasama ini, kami berharap Unikama dan STKIP PGRI Sidoarjo dapat tumbuh dan berkembang bersama, saling mengasuh dan mengasah apa saja yang ada dalam Perguruan Tinggi masing-masing,” tambahnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan penandatangan MoU yang dilakukan Rektor Unikama Dr. Pieter Sahertian, M.Si dengan Ketua STKIP Sidoarjo, kemudian antara Direktur Program Pascasarjana Unikama Dr. Endah Andayani, S.Pd., MM. dengan Kepala Program Magister STKIP PGRI Sidoarjo Dr. J. Priyanto Widodo, M.Pd.
Setelah penandatanganan selesai, kegiatan berlanjut dengan diskusi antara Direktur Program Pascasarjana Unikama beserta jajarannya dan juga Kepala Program Magister STKIP PGRI Sidoarjo mengenai kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan juga pengabdian kepada masyarakat.
Diharapkan dengan adanya MoU dan sekaligus menindaklanjuti MoA ini Unikama dan STKIP PGRI bisa sama-sama saling mengembangkan dan memajukan Perguruan Tinggi terutama dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi.